Di dunia,
sudah ribuan tahun lalu berdiri kota-kota. Namun, diantara kota-kota yang ada
di seluruh dunia, manakah kota yang terbesar? Berikut 15 kota terbesar di dunia
versi blog saya.
15) Kairo, Mesir
Memiliki
sebutan 'Kota Seribu Menara', Kairo merupakan ibukota Mesir. Kairo juga
merupakan kota terbesar di Mesir dan juga di benua Afrika. Kota ini berjumlah
penduduk 6,758,581 jiwa, memiliki luas wilayah 453 km2 dan memiliki kepadatan
penduduk sekitar 17,190 jiwa/km2.
14) Moskow, Russia
Dibelah oleh
sungai Moskva, Moskow merupakan kota terbesar di Rusia dan benua Eropa. Kota
ini berjumlah penduduk 10,563,038 jiwa, memiliki luas wilayah 1,081 km2, dan
memiliki kepadatan penduduk sekitar 9,682 jiwa/km2.
13) Hong Kong, Hong Kong
Kota Hong Kong
sempat menjadi wilayah jajahan Inggris setelah terjadi perang Opium pertama
pada tahun 1839-1842. Sekarang kota ini telah menjadi salah satu pusat
perekonomian dunia. Kota ini berjumlah penduduk 7,055,071 jiwa, memiliki luas
wilayah 1,104 km2, dan memiliki kepadatan penduduk sekitar 6,480 jiwa/km2.
12) Los Angeles, Amerika Serikat
Dikenal dengan
sebutan 'Kota Malaikat', Los Angeles merupakan kota terbesar kedua di AS. Juga
merupakan kota termacet lalu lintasnya di benua Amerika. Kota tempat kelahiran
Hollywood ini berjumlah penduduk 3,833,995 jiwa, memiliki luas 1,290.6 km2, dan
memiliki kepadatan penduduk sekitar 3,168 jiwa/km2.
11) Manila, Filipina
Manila
merupakan ibukota Filipina, juga merupakan salah satu kota tersibuk dan
terpadat di dunia. Berjumlah penduduk 1,660,714 jiwa, memiliki luas wilayah
638.55 km2, dan memiliki kepadatan penduduk sekitar 43,079 jiwa/km2.
10) Shanghai, Republik Rakyat
Cina
Shanghai
merupakan kota terbesar di Cina. Shanghai tergolong sebagai kota pemimpin
ekonomi di dunia. Berjumlah penduduk 22,210,000 jiwa, memiliki luas wilayah
7,037 km2, dan memiliki kepadatan penduduk sekitar 3,156.2 jiwa/km2.
9) Delhi, India
Delhi
merupakan salah satu kota yang kaya akan budaya dan masa kejayaan pada masa
kunonya. Berjumlah penduduk 12,565,901 jiwa, memiliki luas wilayah 1,683 km2,
dan memiliki kepadatan penduduk sekitar 11,463 jiwa/km2.
8) Osaka, Jepang
Dikenal
sebagai 'Venesia dari Timur Jauh', Osaka memiliki sekitar lebih dari 1000
jembatan dan 70 kanal. Berjumlah penduduk 2,668,113 jiwa, memiliki luas wilayah
222.30 km2, dan memiliki kepadatan penduduk sekitar 12,000 jiwa/km2.
7) Sao Paulo, Brasil
Sao Paulo
dapat dikatakan sebagai salah satu kota terbesar di dunia. Berjumlah penduduk
11.244.369 jiwa, memiliki luas wilayah 1,522.986 km2, dan memiliki kepadatan
penduduk sekitar 7,216.3 jiwa/km2.
6) Jakarta, Indonesia
Siapa yang
tidak tahu Jakarta? Ibukota Republik Indonesia ini juga termasuk salah satu
kota terbesar di dunia, lho. Berjumlah penduduk 9,580,000 jiwa, memiliki luas
wilayah 740.28 km2, dan memiliki kepadatan penduduk sekitar 14,464.08 jiwa/km2.
5) Mumbai, India
Kota yang
menjadi tempat kelahiran industri film Bollywood ini menjadi salah satu kota
terbesar di dunia. Walaupun di berbagai sudut kota ini banyak ditemui wilayah
pemukiman kumuh, di kota ini juga banyak ditemui bintang film, artis, dan
milioner. Mumbai berjumlah penduduk 12,478,447 jiwa, memiliki luas wilayah
437.71 km2, dan memiliki kepadatan penduduk sekitar 20,694 jiwa/km2.
4) New York City, Amerika Serikat
Kota yang
akrab dengan sebutan 'Big Apple' ini merupakan kota terbesar keempat di dunia.
Selama 24 jam, jalanan kota New York dipenuhi pejalan kaki, mulai dari kalangan
pengemis, pekerja, bintang film, artis, bos- bos, dan masih banyak lagi. New
York City berjumlah penduduk 8,175,133 jiwa, memiliki luas wilayah 1,214.4 km2,
dan memiliki kepadatan penduduk sekitar 27,532 jiwa/km2.
3) Kota Meksiko, Meksiko
Ibukota
Meksiko ini merupakan kota terbesar ketiga di dunia. Sampai saat ini, Kota
Meksiko merupakan salah satu kota paling berpolusi di dunia. Kota Meksiko
berjumlah penduduk 8,851,080 jiwa, memiliki luas wilayah 1,485 km2, dan
memiliki kepadatan penduduk sekitar 5,960.3 jiwa/km2.
2) Seoul, Korea Selatan
Siapa sangka?
Ibukota Negeri Ginseng ini ternyata menjadi kota terbesar kedua di dunia. Seoul
merupakan salah satu kota tersibuk dan terpadat di dunia. Seoul berjumlah
penduduk 10,208,302 jiwa, memiliki luas wilayah 605.25 km2, dan memiliki kepadatan penduduk sekitar
17,288 jiwa/km2.
1) Tokyo, Jepang
Ternyata ini
dia kota terbesar di dunia. Tokyo, selain padat, luas, besar, dan ramai, kota
ini juga supersibuk. Walaupun sudah difasilitasi dengan berbagai infrastuktur
transportasi seperti bus massal, taksi, kereta api laying dan bawah tanah, dan
lain-lain, lalu lintas kota ini tetap macet sehari-harinya. Ibukota Jepang ini
berjumlah penduduk 13,010,279 jiwa, memiliki luas wilayah 2,187.08 km2, dan
memiliki kepadatan penduduk sekitar 5,847 jiwa/km2.
Itulah 15 kota
terbesar di dunia versi blog saya.
No comments:
Post a Comment